Mengenal Chinampa, Metode Pertanian Kuno Asal Suku Aztec

Pernah mendengar 'chinampa'? Mungkin kata tersebut terdengar asing bagi sebagian orang, bahkan para petani sekalipun. Sekilas info, chinampa merupakan salah satu metode pertanian kuno yang muncul di peradaban mesoamerika.

Mesoamerika ialah istilah kuno dari wilayah geografis yang meliputi Meksiko, Guatemala, Belize, Honduras, El Savador, Nikaragua, dan Kosta Rika. Dahulu kala, suku aztec yang berada di mesoamerika berhasil mempopulerkan teknik chinampa ke dunia.

Baca Juga :

Suku aztec sendiri merupakan kelompok penduduk asli Amerika yang mempunyai peradaban kebudayaan tinggi sebelum datangnya imigran Eropa. Salah satu bentuk kemajuan peradaban aztec di bidang pertanian ialah chinampa.

Beberapa sumber mengatakan jika sebenarnya suku aztec tidak menemukan metode chinampa, karena penelitian mengatakan chinampa sudah ditemukan jauh sebelum suku aztec terbentuk, yakni sekitar 1250 masehi. Jadi suku aztec hanya berperan mengembangkan chinampa lebih baik saja.

Jika anda membutuhkan mulsa plastik untuk budidaya tanaman, beli saja di toko kami. Cek harga terbarunya disini!

Secara luas, chinampa adalah metode pertanian yang dikerjakan dengan cara membuat pulau buatan diatas danau atau sungai sebagai tempat bercocok tanam. Lahan chinampa berbentuk persegi panjang dan dibuat sejajar dengan yang lain, sehingga ada ruang untuk jalur kanal dan irigasi.

Material yang digunakan untuk membuat lahan chinampa adalah lumpur, daun, batang tebu, brangkasan jagung, dan dedaunan. Karena campuran dari bahan-bahan tersebut, lahan chinampa mempunyai banyak kandungan nutrisi yang baik untuk budidaya tanaman.

Metode chinampa yang sering disebut juga 'taman terapung' ini diyakini dapat menghasilkan panen 1,5 kali lebih banyak daripada di tanah lahan biasa, karena metode ini bisa membuat 4-7 kali panen dalam setahun.

Untuk mengurangi erosi, beberapa pohon ditanam di tepian lahan chinampa. Beberapa tanaman yang banyak dibudidayakan di chinampa adalah jagung, kacang-kacangan, kentang, alpukat, tomat, jambu biji, bayam, paprika, dan bunga.

Sayang metode ini kini hampir hilang dan jarang digunakan karena kalah dengan metode pertanian modern yang banyak memanfaatkan teknologi. Namun jangan khawatir, karena chinampa masih dilestarikan dan bisa ditemukan di sekitar Xochimilco, Kota Meksiko.

Referensi :

https://id.wikipedia.org/wiki/Chinampa

https://id.wikipedia.org/wiki/Mesoamerika

https://www.thearchaeologist.org/blog/chinampas-the-ancient-aztec-floating-gardens-that-hold-promise-for-future-urban-agriculture

https://www.greelane.com/id/sains-teknologi-matematika/ilmu-sosial/chinampa-floating-gardens-170337

https://kumparan.com/potongan-nostalgia/pulau-buatan-ala-suku-aztec-yang-diandalkan-untuk-pertanian-1v7Oth85NkV/full

Mengenal Chinampa, Metode Pertanian Kuno Asal Suku Aztec Mengenal Chinampa, Metode Pertanian Kuno Asal Suku Aztec Reviewed by Pak Tani on Agustus 30, 2022 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.