Untuk sebagian besar masyarakat Indonesia, durian merupakan buah surgawi yang memberi kenikmatan tinggi. Maka tidak heran, kalau buah yang populer di Asia Tenggara ini mempunyai julukan 'raja buah'.
Baca Juga :
- [Kuis] Uji Pengetahuanmu Seputar Kopi Disini, Siap Menjawab?
- [Kuis] Ngaku Tahu Segala Fakta Soal Kambing? Buktikan Disini!
- [Kuis] Kamu Suka Paprika? Ayo Ikutan Kuis Ini dan Share Nilaimu!
Nama durian diambil dari kulit buahnya yang keras serta berlekuk tajam menyerupai duri. Bicara soal durian, ternyata cukup banyak buah lain yang punya fisik mirip buah durian. Apa saja buah-buah tersebut? Simak penjelasan berikut.
1. Kerantungan
Penampilan buah ini sekilas memang sangat mirip dengan durian. Hanya saja ukurannya jauh lebih kecil dan durinya sedikit lebih panjang dibandingkan dengan durian pada umumnya. Tumbuhan kerantungan ialah endemik asli Pulau Kalimantan.
2. Lahung
Buah lahung ialah salah satu buah endemik dari hutan Kalimantan. Kulit buahnya berwarna merah tua hingga coklat-merah dengan duri tipis 15-20 mm. Meski dapat dikonsumsi, sayang buah ini kurang diminati karena isi daging buahnya sangat sedikit.
3. Lai
Selain punya fisik mirip, faktanya lai memang masih sekerabat dengan durian. Buahnya berukuran kecil sampai sedang 1-2 kg, dengan tekstur daging yang lembut nan manis berwarna kuning-oranye pekat. Habitat asli pohon ini berada di hutan lereng berbukit pedalaman Kalimantan Tengah.
Paranet adalah jaring peneduh untuk segala tempat, seperti kebun, greenhouse, halaman rumah, dll. Anda butuh paranet? Klik disini untuk cek harga terbarunya!
4. Kekura
Kekura atau lebih dikenal durian kura-kura ialah tumbuhan penghasil buah yang mirip durian pada umumnya. Tumbuhan ini juga endemik hutan Kalimantan. Uniknya buah ini tak tumbuh di batang pohon, tapi di akarnya. Dinamakan juga durian kura-kura karena tumbuh berjejer dan berwarna hijau mirip seekor kura-kura. Sayangnya, buah kekura tidak bisa dikonsumsi.
5. Terutung
Terutung ialah buah berwarna hijau yang punya daging dengan aroma menyengat, namun rasa lebih legit dan enak dibandingkan buah durian asli. Ukuran buahnya lebih kecil dari durian pada umumnya. Buah ini dapat ditemukan dan tumbuh subur di wilayah Pulau Kalimantan serta Pulau Sumatra.
Rasanya kaya naon ya..
BalasHapus